Advanced Search
Hits
46673
Tanggal Dimuat: 2015/08/17
Ringkasan Pertanyaan
Apa yang dimaksud dengan karma itu? Apakah Hukum Karma pasti terjadi pada kita?
Pertanyaan
Apa yang dimaksud dengan karma? Apakah Hukum Karma pasti terjadi pada kita..... apabila " iya " bgmn cara menanggulanginya?
Jawaban Global
Hukum karma dalam ajaran Islam bermakna reaksi dari amalan-amalan baik dan buruk manusia. Menurut Islam, reaksi dan hasil sebagian perbuatan manusia akan nampak terlihat di dunia ini berupa efek wadh’i amalan-amalan dan kembali kepada manusia itu sendiri.
Karena itu, apabila amalan-amalan ini, baik dan terpuji maka ia akan memiliki efek-efek wadh’i yang baik; sebagai contoh apabila seseorang bersilaturahmi atau berbuat baik kepada kedua ayah dan ibu maka usianya akan bertambah.[1] Dan apabila amalan-amalan buruk dan tercela maka efek wadh’i-nya juga akan buruk dan akan membuat manusia menderita; seperti seseorang yang melakukan perbuatan zina  maka rezekinya akan berkurang atau seseorang yang membunuh ayahyanya, bahkan sekiranya ia tidak diqisas usianya akan berkurang.[2]
Adapun karma dalam agama-agama non Ilahi dan selain agama Islam, merupakan salah satu keyakinan agama-agama Hindu, Budha dan agama-agama Asia Tenggara yang bermakna reinkarnasi dan gambaran dari reinkarnasi yang tentu saja tertolak dalam Islam.
Karma (bahasa Sanskerta: कर्म  Karma, karma, (Karman ;”bertindak, tindakan, kinerja”); (Pali:kamma) adalah konsep “aksi” atau “perbuatan” yang dalam agama India dipahami sebagai sesuatu yang menyebabkan seluruh siklus kausalitas (yaitu, siklus yang disebut “samsara”). Konsep ini berasal dari India kuno dan dijaga kelestariannya di filsafat Hindu, Jain, Sikh, dan Buddhisme. Dalam konsep “karma”, semua yang dialami manusia adalah hasil dari tindakan kehidupan masa lalu dan sekarang. Efek karma dari semua perbuatan dipandang sebagai aktif membentuk masa lalu, sekarang, dan pengalaman masa depan. Hasil atau ‘buah’ dari tindakan disebut karma-phala.
Karena pengertian karma adalah pengumpulan efek-efek (akibat) tindakan/perilaku/sikap dari kehidupan yang lampau dan yang menentukan nasib saat ini, maka karma berkaitan erat dengan kelahiran kembali (reinkarnasi). Segala tindakan/perilaku/sikap baik maupun buruk seseorang saat ini juga akan membentuk karma seseorang dikehidupan berikutnya. [iQuest]
 

[1] Silahkan lihat, Jawaban No 50413; 43863
[2] Efek Wadh’i Dosa-dosa dalam Kehidupan Manusia, 13258; Efek Wadh’ii Perbuatan-perbuatan Manusia dalam Pandangan Imam Shadiq As, 35313.
 
Terjemahan dalam Bahasa Lain
Komentar
Jumlah Komentar 0
Silahkan Masukkan Redaksi Pertanyaan Dengan Tepat
contoh : Yourname@YourDomane.ext
Silahkan Masukkan Redaksi Pertanyaan Dengan Tepat
<< Libatkan Saya.
Silakan masukkan jumlah yang benar dari Kode Keamanan

Klasifikasi Topik

Pertanyaan-pertanyaan Acak

  • Apakah postulat filsafat berbeda dengan postulat agama?
    9694 Kalam Jadid 2012/08/05
    Dalam menjawab pertanyaan ini kami akan menyebutkan beberapa poin sebagai berikut: Definisi kata “din” (agama): Agama (din) bermakna, patuh, tunduk, mengikut, taat, berserah diri dan perolehan ganjaran. Dalam al-Qur’an terkadang disebut sebagai aturan-aturan, dustur dan keputusan-keputusan yang dibuat manusia[1] ...
  • Apa yang menjadi faktor yang menyebabkan manusia menyimpang dari jalan lurus? Dan apakah hal ini bersifat ikhtiari atau tidak?
    28261 Teologi Lama 2009/07/13
    Untuk mengenal faktor penyimpangan dari jalan lurus meniscayakan pengenalan definisi tentang “shirât” (jalan) dan “mustaqim” (lurus). Secara leksikal, makna shirât (jalan) adalah jalan besar, luas dan jelas. Dan makna “mustaqim” yang diambil dari klausul “qa-wa-ma,” bermakna sesuatu yang tidak menyimpang dan berliku. Dengan demikian, jalan lurus adalah “shirât ...
  • Ayat manakah dalam al-Qur'an yang menyinggung masalah tauhid? Tolong Anda jelaskan bagian-bagian tauhid itu?
    40665 Teologi Lama 2009/12/20
    Masalah tauhid merupakan salah satu masalah yang dalam dan luas dalam konsep keagamaan dan al-Qur'an. Karena itu, masalah tauhid terbagi menjadi beberapa jenis dan tingkatan. Terkait dengan pembahasan tauhid dalam al-Qur'an, hal itu disebutkan secara rinci dan jelas pada surah-surah dan ayat-ayat al-Qur'an. Metode dan pola al-Qur'an dalam menjelaskan ...
  • Bagaimana memaknai persatuan Islam dengan benar?
    14469 Teologi Lama 2009/12/16
    Wahdat Islamiyah tidak bermakna menyatukan mazhab-mazhab atau men-Syiah-kan orang Sunni atau me-Sunni-kan Orang Syiah, melainkan bermakna ittihad (persatuan) dan keutuhan para pengikut ragam mazhab dalam Islam. Seluruh kaum Muslimin selagi mereka berbeda satu dengan yang lainnya mereka dapat bersandar pada hal-hal yang disepakati secara umum (common) di ...
  • Apa dasar-dasar dan persyaratan etika kedokteran menurut Alquran dan hadis?
    1554 بیشتر بدانیم 2021/03/31
  • Apakah perbedaan antara akhlak dan ilmu akhlak?
    39718 معیار شناسی (دین و اخلاق) 2015/05/20
    Akhlak secara leksikal adalah bentuk jamak kata khulq yang berarti perangai, tabiat, perilakum, karakter, entah karakter itu merupakan karakter yang baik ataupun buruk. Ulama akhlak dan filosof menjelaskan berbagai definisi tentang akhlak. Di antara definisi-definisi yang dikemukakan oleh mereka dapat diringkas sebagai berikut: Akhlak adalah kualitas ...
  • Apakah hakikat hadis dhaif itu? bolehkah kita berpegang pada hadis dhaif?
    36710 Dirayah al-Hadits 2012/12/15
    Di antara ulama terdahulu (qudama) Syiah; yaitu hingga sebelum Ahmad bin Musa bin Thawus Hilli (abad ketujuh) semasa dengan Muhaqqiq Hilli dan penyusun kitab “Hal al-Isykâl fi Ma’rifat al-Rijâl” (Jamaluddin Sayid Ahmad Ibnu Thawus Hilli) yang mengemuka hanyalah satu terma dan terma itu adalah klasifikasi hadis menjadi ...
  • Tolong Anda jelaskan signifikansi wilâyah fakih dalam fikih politik?
    7770 System 2010/11/11
    Dalam pandangan Syiah, wilâyah fakih pada masa ghaibat (okultasi) merupakan pemegang tongkat estafet dan perpanjangan tangan wilâyah para Imam Maksum As sebagaimana wilâyah mereka merupakan perpanjangan tangan wilâyah Rasulullah Saw. Pada jajaran puncak piramida masyarakat Islam dan pada tataran pengaturan masalah makro ...
  • Apakahmanusiadapatmengatur (tasharruf) alampenciptaansebagaimanapara Imam Maksum As?
    8039 Irfan Teoritis 2011/01/16
    Di antaraseluruhentitasdanmakhluk di alamsemestamanusiamemilikikedudukandanposisiunggulsedemikiansehinggaapabilaiamembinaseluruhpotensidanfakultaspotensialnyakemudianmengaktualisasikannya – yang hanyadapatdiraihdengankedekatan (qurb) kepada Allah Swtdenganmematuhisegalaperintah-Nya –makaiaakansampaikepadamaqamwilâyahdandapatmengaturalampenciptaanseukurandenganusahadanupayanyayang dilakukanselamaini. Atasdasaritu, Imam HasanMujtaba As bersabda, “Barangsiapa yang telahmenjadihambaTuhanmakaTuhanakanmenjadikansegalasesuatunya di bawahtitahdanmenghambakepadanya.” ...
  • Apakah benar Umar pada hari perdamaian Hudaibiyyah berkata kepada Rasulullah Saw bahwa aku tidak pernah menyangsikan kenabian Rasulullah Saw seperti saat ini?
    8069 Teologi Lama 2011/02/15
    Sebagian literatur Ahlusunnah melaporkan hal ini terkait dengan persitiwa perdamaian Hudaibiyyah dimana Umar merasa bahwa sabda-sabda Rasulullah Saw tidak terpenuhi, katanya, “Wallahi! Ma syakaktu mundzu aslamtu illa yaumaidzin.” (Demi Allah! Aku tidak pernah ragu tentang kenabian kecuali hari itu.” Namun pada sebagian literatur lainnya seperti ...

Populer Hits

  • Ayat-ayat mana saja dalam al-Quran yang menyeru manusia untuk berpikir dan menggunakan akalnya?
    257011 Tafsir 2013/02/03
    Untuk mengkaji makna berpikir dan berasionisasi dalam al-Quran, pertama-tama, kita harus melihat secara global makna “akal” yang disebutkan dalam beberapa literatur Islam dan dengan pendekatan ini kemudian kita dapat meninjau secara lebih akurat pada ayat-ayat al-Quran terkait dengan berpikir dan menggunakan akal dalam al-Quran. Akal dan pikiran ...
  • Apakah Nabi Adam merupakan orang kedelapan yang hidup di muka bumi?
    244251 Teologi Lama 2012/09/10
    Berdasarkan ajaran-ajaran agama, baik al-Quran dan riwayat-riwayat, tidak terdapat keraguan bahwa pertama, seluruh manusia yang ada pada masa sekarang ini adalah berasal dari Nabi Adam dan dialah manusia pertama dari generasi ini. Kedua: Sebelum Nabi Adam, terdapat generasi atau beberapa generasi yang serupa dengan manusia ...
  • Apa hukumnya berzina dengan wanita bersuami? Apakah ada jalan untuk bertaubat baginya?
    228133 Hukum dan Yurisprudensi 2011/01/04
    Berzina khususnya dengan wanita yang telah bersuami (muhshana) merupakan salah satu perbuatan dosa besar dan sangat keji. Namun dengan kebesaran Tuhan dan keluasan rahmat-Nya sedemikian luas sehingga apabila seorang pendosa yang melakukan perbuatan keji dan tercela kemudian menyesali atas apa yang telah ia lakukan dan memutuskan untuk meninggalkan dosa dan ...
  • Ruh manusia setelah kematian akan berbentuk hewan atau berada pada alam barzakh?
    212512 Teologi Lama 2012/07/16
    Perpindahan ruh manusia pasca kematian yang berada dalam kondisi manusia lainnya atau hewan dan lain sebagainya adalah kepercayaan terhadap reinkarnasi. Reinkarnasi adalah sebuah kepercayaan yang batil dan tertolak dalam Islam. Ruh manusia setelah terpisah dari badan di dunia, akan mendiami badan mitsali di alam barzakh dan hingga ...
  • Dalam kondisi bagaimana doa itu pasti dikabulkan dan diijabah?
    174319 Akhlak Teoritis 2009/09/22
    Kata doa bermakna membaca dan meminta hajat serta pertolongan.Dan terkadang yang dimaksud adalah ‘membaca’ secara mutlak. Doa menurut istilah adalah: “memohon hajat atau keperluan kepada Allah Swt”. Kata doa dan kata-kata jadiannya ...
  • Apa hukum melihat gambar-gambar porno non-Muslim di internet?
    169724 Hukum dan Yurisprudensi 2010/01/03
    Pertanyaan ini tidak memiliki jawaban global. Silahkan Anda pilih jawaban detil ...
  • Apakah praktik onani merupakan dosa besar? Bagaimana jalan keluar darinya?
    163468 Hukum dan Yurisprudensi 2009/11/15
    Memuaskan hawa nafsu dengan cara yang umum disebut sebagai onani (istimna) adalah termasuk sebagai dosa besar, haram[1] dan diancam dengan hukuman berat.Jalan terbaik agar selamat dari pemuasan hawa nafsu dengan cara onani ini adalah menikah secara syar'i, baik ...
  • Siapakah Salahudin al-Ayyubi itu? Bagaimana kisahnya ia menjadi seorang pahlawan? Silsilah nasabnya merunut kemana? Mengapa dia menghancurkan pemerintahan Bani Fatimiyah?
    156076 Sejarah Para Pembesar 2012/03/14
    Salahuddin Yusuf bin Ayyub (Saladin) yang kemudian terkenal sebagai Salahuddin al-Ayyubi adalah salah seorang panglima perang dan penguasa Islam selama beberapa abad di tengah kaum Muslimin. Ia banyak melakukan penaklukan untuk kaum Muslimin dan menjaga tapal batas wilayah-wilayah Islam dalam menghadapi agresi orang-orang Kristen Eropa.
  • Kenapa Nabi Saw pertama kali berdakwah secara sembunyi-sembunyi?
    137842 Sejarah 2014/09/07
    Rasulullah melakukan dakwah diam-diam dan sembunyi-sembunyi hanya kepada kerabat, keluarga dan beberapa orang-orang pilihan dari kalangan sahabat. Adapun terkait dengan alasan mengapa melakukan dakwah secara sembunyi-sembunyi pada tiga tahun pertama dakwahnya, tidak disebutkan analisa tajam dan terang pada literatur-literatur standar sejarah dan riwayat. Namun apa yang segera ...
  • Kira-kira berapa usia Nabi Khidir hingga saat ini?
    132636 Sejarah Para Pembesar 2011/09/21
    Perlu ditandaskan di sini bahwa dalam al-Qur’an tidak disebutkan secara tegas nama Nabi Khidir melainkan dengan redaksi, “Seorang hamba diantara hamba-hamba Kami yang telah Kami berikan kepadanya rahmat dari sisi Kami, dan yang telah Kami ajarkan kepadanya ilmu dari sisi Kami.” (Qs. Al-Kahfi [18]:65) Ayat ini menjelaskan ...