Advanced Search
Hits
38653
Tanggal Dimuat: 2016/07/04
Ringkasan Pertanyaan
Bagaimana pandangan kaum Khawarij terhadap Muawiyah? Apakah mereka juga mengadakan perlawanan terhadap pemerintahan yang lain?
Pertanyaan
Mengapa Khawarij tidak menerima pemerintahan Muawiyah? Bagaimana pandangan mereka terhadap pemerintahan Muawiyah?
Jawaban Global
Kaum Khawarij tidak pernah menganggap bahwa Muawiyah berada dalam pihak yang benar. Mereka, meskipun berlawanan dengan Imam Ali dan bahkan berkeyakinan atas kekafiran kepada Imam Ali, namun mereka tidak pernah menerima Muawiyah dan berkeyakinan akan kemelencengan Muawiyah dan batilnya ia, yang merupakan titik kesamaan antara kaum Khawarij dan pasukan Imam Ali.
Khawarij, pada zaman Muawiyah dan Yazid, mengadakan berbagai perlawanan. Abdullah bin Ziyad sangat banyak membunuh golongan hawarij dan sangat banyak dari mereka yang dijebloskan ke penjara.
Firkah Khawarij terbentuk pada dekade ke-4 H. Perlawanan mereka juga berlanjut hingga pemerintahan-pemerintahan selanjutnya. Mereka berlindung ke kota-kota lain dan dengan alasan orang-orang lain telah kafir, mereka merampok. Jejak mereka hingga sekarang masih tertulis dalam sejarah, bahkan pemikiran mereka masih terpelihara pada kelompok-kelompok radikal dan takfiri.
 
Jawaban Detil
Khawarij adalah sekelompok dari pasukan Imam Ali As yang memisahkan diri dari pasukan Imam Ali As setelah perang Shifin karena adanya perbedaan pendapat dengan Imam Ali.[1] Khawarij menurut Imam Ali As dan para Imam As adalah orang-orang yang tersesat dan melenceng (mariqin).[2]
Khawarij dan Kepercayaannya terhadap Kesesatan Muawiyah
Dikatakan bahwa kaum Khawarij tidak pernah menilai bahwa Muawiyah berada dalam kebenaran. Mereka, meskipun dengan alasan tertentu melawan Imam Ali, bahkan menganggap bahwa beliau telah kafir, namun tidak pernah sekalipun menerima Muawiyah dan menganggap bahwa Muawiyah berada dalam pihak yang batil, dan hal ini adalah titik kesamaan antara khawarij dan pasukan Imam Ali As.
Terdapat dua nukilan sejarah yang patut kita perhatikan:
  1. Khawarij setelah berpisah dengan pasukan Imam Ali As, kepada beliau, berkata: Kami menerima bahwa kami telah kafir (isyarat tidak menerima adanya peristiwa hakamiyah/arbitrase) namun sekarang kami telah bertaubat. Anda juga seperti kami, akuilah kesalahan Anda dan bertaubatlah! Jika demikian, kami akan bersama dengan Anda akan berjihad dan bergerak ke arah Suriah.[3]
  2. Ketika Imam Ali As datang ke Kufah dan kaum Khawarij berpisah darinya, kaum Syiah menemui Imam Ali As dan berkata: “Kami adalah teman-teman orang yang berteman dengan Anda dan musuh orang-orang yang memusuhi Anda.” Ketika itu, kaum Khawarij berkata: “Anda dan masyarakat Suriah karena kuda-kuda Anda telah berlomba dalam jalan kekafiran, dan antara yang satu dengan yang lainnya saling mendahului: masyarakat Suriah telah berbaiat dengan Muawiyah baik dalam situasi yang menyenangkan maupun tidak, dan Anda berbaiat dengan Ali yang merupakan teman-teman bagi yang berteman dengannya dan musuh bagi  orang-orang yang memusuhinya.”[4]
Imam Ali As dalam perkataannya tentang Khawarij berkata: “Setelahku, jangan berperang dengan kaum Khawarij karena orang-orang yang mencari kebenaran namun salah tidak sama dengan orang-orang yang mencari kebatilan kemudian menemukan kebatilannya.”[5] Sebagaimana yang dikatakan oleh Sayid Radhi: Yang dimaksud Imam atas kelompok kedua ini adalah menginginkan jalan kebatilan dan ia menjalani cara-cara itu, yaitu Muawiyah dan para pengikutnya.[6] Imam Ali As menilai bahwa berjihad melawan Muawiyah dan para pengikutnya lebih penting dari pada berjihad melawan Khawarij.[7]
Dengan memperhatikan analisa yang ada, Muawiyah lebih berbahaya dari pada kaum Khawarij. Meskipun demikian, setelah syahadah Imam Ali dan perjanjian damai Imam Hasan As Muawiyah dihancurkan oleh Khawarij dengan perantara pasukan Irak yang umumnya berada pada barisan kaum Syiah politik dan keyakinan Imam Ali. Oleh itu, terdapat kemungkinan bahwa perkataan Imam Ali As untuk mencegah terjadinya peperangan antara pasukan Irak dan Khawarij, dimana Muawiyah akan menuai keuntungan yang besar dari peperangan ini tanpa membayar biaya mahal.
Sekarang kita akan membahas mengenai sepak terjang dan perlawanan-perlawanan Khawarij pada berbagai pemerintahan:
Khawarij dan Keluarnya dari Bani Umayah
Setelah Imam Hasan As menyerahkan kekhalifahan kepada Muawiyah, beberapa Khawarij berkata: Sekarang tidak ada seorang pun yang siap berperang dengannya. Sekarang bangunlah untuk berperang melawan Muawiyah! Mereka dengan semangat demikian, pergi melawan Muawiyah. Mereka dengan dipimpin oleh “Furuh bin Naufal” pergi hingga ke “Nahliyah” dekat Kufah. Dari sisi lain, Imam Hasan bin Ali pergi ke Madinah. Muawiyah memberi pesan supaya bersiap-siap berperang melawan Furuh, Imam tidak mengabulkan permintaan itu dan menjawab apabila aku ingin berperang, maka pertama kali yang akan kuperangi adalah kau, aku telah melepaskan kekhilafahan, karena merupakan senjata umat dan membuatku untuk menjauhinya. Muawiyah pun segera mengirim pasukan dari Suriah untuk dikirim berperang melawan Khawarij.[8]
Namun karena Khawarij berhasil mengalahkan pasukan Suriah, maka Muawiyah berkata kepada masyarakat Kufah: "Sesungguhnya kalian tidak akan aman bersamaku hingga kepala-kepala kalian akan dipenggal.” Pada akhirnya, masyarakat Kufah sendiri mengambil tindakan untuk tidak mengamalkan nasehat Imam Ali As dan pergi berperang melawan Khawarij." Khawarij berkata: "Celakalah kalian, kaliang menginginkan apa dari kami? Bukankan Muawiyah musuh bersama kita? Biarkan kami memeranginya sehingga mereka akan lenyap, musuh Anda telah kami habisi, dan jika kami yang lenyap, anda akan terbebas dari kami." Masyarakat Kufah berkata: "Kami tidak akan pernah menerima hal itu! Kami bersumpah demi Tuhan, kami akan memerangi kalian."[9]
Setelah kejadian ini, Abdullah bin Ziyad yang juga merupakan boneka Bani Umayah, sangat banyak membunuh kaum Khawarij dan menjebloskannya mereka ke penjara.[10]
Kelompok Zubair dan Khawarij
Salah satu persyaratan yang diterima oleh kaum Khawarij, mereka ikut berperang melawan orang-orang Suriah dengan bergabung dengan kelompok lain[11] pada masa pemerintahan Abdulah bin Zubair. Namun setelah kematian Yazid dan kembalinya pasukan Suriah, orang-orang dari pasukan Ibnu Zubair juga bubar. Akhirnya kaum Khawarij mengadakan perundingan dengan Ibnu Zubair dan meminta pendapat darinya tentan Umar. Pada akhirnya, terjadi persengketaan mengenai sikap keduanya tentang Umar dan akhirnya Khawarij pun memisahkan diri dari pasukan Zubair.[12]
Kemudian, Khawarij selama pemerintahan Ibnu Zubair, menimbulkan permasalahan dan mengadakan pemberontakan. Ibnu Zubair dalam perlawanan yang paling penting, Muhallab, mengirim Gubernur Khurasan ke medan peperangan untuk melawan Khawarij. Berdasarkan sumber-sumber sejarah, Ibnu Zubair menulis surat dan memerintahkan kepada Muhallab:
Bismillahirrahmanirrahim. Dari Abdullah Amirul Mukminin kepada Muhallab bin Abi Sahrah. Amma Ba’du. Harits bin Abdullah telah menulis surat kepadaku mengabarkan bahwa perang telah berkecamuk dan membuat mereka berada pada kondisi yang sulit, oleh itu aku melihat bahwa sebaiknya aku mengangkatmu untuk menjadi pimpinan perang atas mereka dan janganlah takut kepada mereka, angkatlah salah satu anggota keluargamu di Khurasan dan kau sendiri bergeraklah menuju Basrah dan persiapkan pasukanmu dengan sebaik-baik persenjataan dan bergeraklah menuju ke sana semoga Tuhanmu memenangkanmu. Wassalam.[13]
Pada akhirnya, Muhallab pergi menenmui Khawarij dan memerangi mereka dan berhasil menjadikan mereka tercerai berai.[14]
Kelompok Marwan dan Khawarij
Kelompok Marwan ketika memerangi Khwarij juga menderita kekalahan yang berat dalam berbagai kesempatan.[15] Dalam salah satu peperangan, Abdul Malik Marwan mengajak Muhallab yang memiliki pengalaman memerangi Khawarij dengan janji-janji tertentu dan ia juga dengan pertolongan Hujjaj berhasil menguasai Khawarij.[16]
Namun Khawarij yang terbentuk pada dekade ke-4 H, tidak pupus juga. Pada masa Imam Ali As, dan setelah selesainya perang Nahrawan, seseorang berkata kepada Imam Ali As: Wahai Amirul Mukminin! Semua Khawarij telah sirna. Imam Ali As bersabda: Tidak, aku bersumpah demi Tuhan, mereka tidak akan pernah punah. Mereka memiliki nutfah yang tersimpan pada ayah dan rahim-rahim ibu mereka.[17] Ini adalah prediksi Imam akan kenyataan yang yang ada dan mereka pada akhirnya akan pergi tempat yang terpencil untuk berlindung, dengan alasan orang lain kafir, mereka melakukan perampokan pada semua tempat.[18] Bekas-bekas mereka hingga kini masih ada dalam kitab-kitab sejarah dan bahkan pikiran mereka masih hidup pada kelompok-kelompok radikal dan takfiri. Hingga sekarang, mereka menganggap orang-orang yang berada diluar kelompoknya adalah kafir dan bahkan harta benda dan jiwa-jiwa kaum Muslimin adalah halal bagi mereka. [iQuest]
 

[1]  Cara-cara tablig Imam Ali As dalam menghadapi fitnah Khawarij, pertanyaan 69994, Perang Shiffin dan adanya peristiwa hakamiyah, pertanyaan 78193.
[2]  Kulaini, Muhammad bin Ya’qub, Al-Kāfi, Periset: Ghafari, Ali Akbar, Akhundi, Muhammad, jil. 2, hal. 409, Tehran, Dar al-Kitab al-Islamiyah, cet. Ke-4, 1407 H.
[3]  Pengarang tidak diketahui, Akhbār al-Daulah al-Abasiyah wa fihi Akhbār al-Abas wa Waladahu, Periset: Ad Dawari, Abdul Aziz, Mathtabi, Abdul Jabbar, hal. 40, Beirut, Dar al-Thali’ah, 1391 S.
[4]  Miskawaih, Razi, Abu Ali, Tajārib al-Umam, Periset: Imami, Abul Qasim, jil. 1, hal. 555, Tehran, Surusy, cet. Ke-2, 1379 S.
[5]  Syarif Radhi, Muhammad bin Husain, Nahj al-Balāghah, Periset: Subhi Salehi, hal. 94, Qum, Hijrat, cet. 1, 1414 H.
[6]  Ibid, hal. 94.
[7]  Majlisi, Muhammad Baqir, Bihār al-Anwār, jil. 33, hal. 434, Beirut, Dar Ihya al-Tsurats al-Arabi, cet. 2, 1403 H.
[8]  Baladzuri, Ahmad bin Yahya, Insāb al-Asyrāf, periset: Zakar, Suhail, Riyadh, jil. 5, hal. 63-164, Beirut, Dar al-Fikr, Cet. 1, 1417 H.
[9]  Thabari, Muhammad bin Jarir, Tārikh al-Umam wa al-Muluk, (Tārikh Thabari), Periset: Ibrahim, Muhammad Abul Fadzl, jil. 5, hal 166, Beirut, Dar al-Tsurats, cet. Ke-2, 1387 H.
[10]  Ibnu Jauzi, Abdurahman bin Ali, Al-Muntadhām, Periset: Atha, Muhammad Abdul Qadir, Atha, Musthafa Abdul Qadir, jil. 5, hal. 295, Beirut, Dar al-Kitab al-Ilmiyah, cet. 1, 1412 H, Tārikh al-Thabari, jil. 5, hal. 524.
[11]  Ibnu Atsir Jazri, Ali bin Muhammad, Al-Kāmil fi al-Tārikh, jil. 4, hal. 165 Beirut, Dar Shadir, 1385 H.
[12]  Al-Laitsi, Khalifah bi Khayāth bin Abi Hubairah, Tārikh Khalifah bin Khayath, hal. 157, Beirut, Dar al-Kitab al-Ilmiyah, cet. 1, 1415 H.
[13]  Dinawari, Ahmad bin Dawud, Al-Akhbār al-Thiwāl, Abdul Mun’im Amir, Jamaluddin Syayal, hal. 271, Qum, Mansyurat al-Radhi, 1368 S.
[14]  Akhbar al-Thiwāl, hal. 272.
[15]  Ibnu Khaldun, Abdurahman bin Muhammad, Diwān al-Mubtadā wa al-Khabar fi Tārikh al-Arab wa al-Barbar wa min Asiruhum min dzawi Sya’n al-Akbar (Tarikh Ibnu Khaldun), Periset: Khalil Syahadah, jil. 3, hal. 88, jil. 3, hal. 57, Beirut, Dar al-Fikr, cet. Ke-2, 1408 H.
[16]  Mas’udi, Abul Hasan Ali bin Husain, Muruj al-Dzahab wa Ma’ādin al-Jauhar, periset: Daghir, As’ad, jil. 3, hal. 126, Qum, Dar al-Hijrah, cet. Ke-2, 1409 H.
[17]  Nahj al-Balāghah, hal. 93-94.
[18]  Ja’fariyan Rasul, Tārikh Khulafa az Rihlat Payāmbar ta Zawal Umawiyān, hal. 315, Qum, Dalil Ma, 1382 S.
Terjemahan dalam Bahasa Lain
Komentar
Jumlah Komentar 0
Silahkan Masukkan Redaksi Pertanyaan Dengan Tepat
contoh : Yourname@YourDomane.ext
Silahkan Masukkan Redaksi Pertanyaan Dengan Tepat
<< Libatkan Saya.
Silakan masukkan jumlah yang benar dari Kode Keamanan

Klasifikasi Topik

Pertanyaan-pertanyaan Acak

  • Bagaimana Anda menetapkan dan membuktikan imâmah dan khilâfah Baginda Ali As?
    8207 Teologi Lama 2010/08/10
    Tidak diragukan bahwa supaya institusi agama Islam tetap lestari dan dawam maka ia membutuhkan penjaga dan pengatur serta orang-orang layak yang dapat menyampaikan pengetahuan-pengetahuan dan aturan-aturan agama kepada masyarakat serta mengimplementasikan hukum-hukum agama secara akurat pada masyarakat Islam. Mengingat bahwa salah satu tujuan penciptaan ...
  • Apakah sebab-sebab kemunculan berbagai aliran dan mazhab di kalangan kaum muslimin?
    56714 Teologi Lama 2009/08/09
    Terdapat faktor yang beragam terkait dengan kemunculan berbagai aliran dan mazhab dalam Islam. Di antaranya adalah ketidakpedulian sekelompok umat Islam terhadap wasiat-wasiat dan ucapan Rasulullah Saw sehubungan dengan masalah khilafah dan keimamahan Ali As, menyusupnya para pemeluk agama lain di kalangan umat Islam, percampuran dan pertukaran budaya ...
  • Apa saja yang menjadi tanda-tanda zhuhur (kehadiran, kemunculan) Imam Zaman Ajf?
    13776 Kalam Jadid 2009/03/02
    Pembahasan mengenai zhuhur (kehadiran, kemunculan) Imam Zaman Ajf memang merupakan pembahasan yang agak rumit sehingga memerlukan penelitian secara seksama atas seluruh riwayat yang berkaitan dengan tema mahdawiyah (Imam Mahdi Ajf). Secara global berbagai riwayat yang menjelaskan tanda-tanda kehadiran Imam Zaman ajf -dari satu dimensi- dapat dibagi menjadi dua bagian:
  • Apa pengaruhnya memandang al-Quran atau membaca al-Quran bagi orang-orang yang tidak mengenal dengan baik bahasa Arab?
    12567 Hukum dan Yurisprudensi 2012/06/30
    Al-Quran bukanlah sebuah kitab biasa melainkan kitab yang memiliki ragam dimensi. Al-Quran adalah firman Allah Swt dan firman ini diwahyukan oleh Allah Swt kepada Rasulullah Saw. Al-Quran mengandung ajaran-ajaran dan pengetahuan-pengetahuan yang tinggi. Al-Quran adalah kitab kehidupan dan penyempurna manusia. Al-Quran adalah kitab petunjuk dan seterusnya. Al-Quran ...
  • Apakah salat-salat harian itu dapat dikerjakan dua kali?
    3078 Serba-serbi 2019/06/16
    Setelah salat dikerjakan dengan benar dan sah tidak haram mengerjakannya dua kali namun tidak memiliki alasan yang dapat diterima syariat lain halnya kalau dimungkinkan terdapat kekurangan dalam salat atau salatnya tadinya dikerjakan sendirian lalu ingin mengerjakannya secara berjamaah dimana dalam hal ini tidak ada masalah mengerjakannya.
  • Apa sajakah tanda-tanda kemunculan Imam Zaman Ajf? Dan manakah di antara tanda-tanda tersebut yang dapat dipercaya?
    10219 Teologi Lama 2009/09/22
    Munculnya pertanyaan-pertanyaan yang berkaitan dengan "kemunculan" dan tanda-tandanya sangatlah dapat diterima, akan tetapi perlu diingat bahwa hal ini tidak boleh menjebak kita ke dalam lika-liku dan kerumitannya sehingga hal tersebut justru akan melalaikan hakikat dari "tujuannya" yang tak lain adalah mempersiapkan kemunculan (zhuhur) itu ...
  • Mengapa Imam Husain As tidak bangkit mengusung perlawanan pada masa Muawiyah?
    8919 Para Maksum 2009/04/07
    Pertanyaan ihwal alasan tidak bangkitnya Imam Husain As pada masa Muawiyah dapat dijawab dengan beberapa perkara di bawah ini:1.       Penghormatan Imam Husain As terhadap perjanjian yang disepakati oleh saudaranya yang sekaligus sebagai imam umat saat itu. Imam Hasan Mujtaba ...
  • Apakah Rasulullah Saw pernah memprediksi dan menubuatkan penaklukan Konstantinopel (Istanbul) dan Roma?
    18127 Tanda-tanda Kemunculan Imam Mahdi 2015/01/07
    Ahlusunnah mengutip sebuah riwayat dari Rasulullah Saw yang di dalamnya menyinggung tentang penaklukan Konstantinopel dan pujian kepada pasukan dan panglima yang menaklukan kota tersebut. “Sesungguhnya Konstatinopel akan takluk. Alangkah baiknya panglimanya dan alangkah baiknya pasukannya.” Terlepas apakah kita menerima atau menolak riwayat ini, Konstantinopel adalah ibukota Romawi ...
  • Tolong Anda jelaskan tentang sanad dan teks ziarah Asyura?
    10273 Dirayah al-Hadits 2010/12/23
    Sumber asli ziarah Asyura adalah berasal dari dua kitab standar yaitu Kâmil al-Ziyârat karangan Ja’far bin Muhammad bin Qulawaih Qummi (W 348 H) dan Misbâh al-Mutahajjid Syaikh Thusi (385-460 H). Menurut sebagian sandaran sanad Ibnu Qulawaih Qummi adalah lebih muktabar. Adapun terkait dengan sanad-sanad yang disebutkan ...
  • Apakah makna mengolok-olok itu yang sebenarnya? Apakah karikatur juga merupakan salah satu contoh mengolok-olok?
    23104 استهزاء و تمسخر 2013/03/09
    Kebanyakan para ahli bahasa dan pakar tafsir al-Quran memandang tamaskhur dan istihzâ sebagai satu makna dan sinonim. Makna kata ini adalah yaitu seseorang menghina seseorang lainnya dan mendegradasi kedudukan serta posisinya. Atau memandang rendah dan menertawakan salah satu prinsip dan ajaran-ajaran kemanusiaan serta agama.Karena itu, makna tamaskhur ...

Populer Hits

  • Ayat-ayat mana saja dalam al-Quran yang menyeru manusia untuk berpikir dan menggunakan akalnya?
    256899 Tafsir 2013/02/03
    Untuk mengkaji makna berpikir dan berasionisasi dalam al-Quran, pertama-tama, kita harus melihat secara global makna “akal” yang disebutkan dalam beberapa literatur Islam dan dengan pendekatan ini kemudian kita dapat meninjau secara lebih akurat pada ayat-ayat al-Quran terkait dengan berpikir dan menggunakan akal dalam al-Quran. Akal dan pikiran ...
  • Apakah Nabi Adam merupakan orang kedelapan yang hidup di muka bumi?
    244214 Teologi Lama 2012/09/10
    Berdasarkan ajaran-ajaran agama, baik al-Quran dan riwayat-riwayat, tidak terdapat keraguan bahwa pertama, seluruh manusia yang ada pada masa sekarang ini adalah berasal dari Nabi Adam dan dialah manusia pertama dari generasi ini. Kedua: Sebelum Nabi Adam, terdapat generasi atau beberapa generasi yang serupa dengan manusia ...
  • Apa hukumnya berzina dengan wanita bersuami? Apakah ada jalan untuk bertaubat baginya?
    228093 Hukum dan Yurisprudensi 2011/01/04
    Berzina khususnya dengan wanita yang telah bersuami (muhshana) merupakan salah satu perbuatan dosa besar dan sangat keji. Namun dengan kebesaran Tuhan dan keluasan rahmat-Nya sedemikian luas sehingga apabila seorang pendosa yang melakukan perbuatan keji dan tercela kemudian menyesali atas apa yang telah ia lakukan dan memutuskan untuk meninggalkan dosa dan ...
  • Ruh manusia setelah kematian akan berbentuk hewan atau berada pada alam barzakh?
    212464 Teologi Lama 2012/07/16
    Perpindahan ruh manusia pasca kematian yang berada dalam kondisi manusia lainnya atau hewan dan lain sebagainya adalah kepercayaan terhadap reinkarnasi. Reinkarnasi adalah sebuah kepercayaan yang batil dan tertolak dalam Islam. Ruh manusia setelah terpisah dari badan di dunia, akan mendiami badan mitsali di alam barzakh dan hingga ...
  • Dalam kondisi bagaimana doa itu pasti dikabulkan dan diijabah?
    174281 Akhlak Teoritis 2009/09/22
    Kata doa bermakna membaca dan meminta hajat serta pertolongan.Dan terkadang yang dimaksud adalah ‘membaca’ secara mutlak. Doa menurut istilah adalah: “memohon hajat atau keperluan kepada Allah Swt”. Kata doa dan kata-kata jadiannya ...
  • Apa hukum melihat gambar-gambar porno non-Muslim di internet?
    169687 Hukum dan Yurisprudensi 2010/01/03
    Pertanyaan ini tidak memiliki jawaban global. Silahkan Anda pilih jawaban detil ...
  • Apakah praktik onani merupakan dosa besar? Bagaimana jalan keluar darinya?
    163292 Hukum dan Yurisprudensi 2009/11/15
    Memuaskan hawa nafsu dengan cara yang umum disebut sebagai onani (istimna) adalah termasuk sebagai dosa besar, haram[1] dan diancam dengan hukuman berat.Jalan terbaik agar selamat dari pemuasan hawa nafsu dengan cara onani ini adalah menikah secara syar'i, baik ...
  • Siapakah Salahudin al-Ayyubi itu? Bagaimana kisahnya ia menjadi seorang pahlawan? Silsilah nasabnya merunut kemana? Mengapa dia menghancurkan pemerintahan Bani Fatimiyah?
    155996 Sejarah Para Pembesar 2012/03/14
    Salahuddin Yusuf bin Ayyub (Saladin) yang kemudian terkenal sebagai Salahuddin al-Ayyubi adalah salah seorang panglima perang dan penguasa Islam selama beberapa abad di tengah kaum Muslimin. Ia banyak melakukan penaklukan untuk kaum Muslimin dan menjaga tapal batas wilayah-wilayah Islam dalam menghadapi agresi orang-orang Kristen Eropa.
  • Kenapa Nabi Saw pertama kali berdakwah secara sembunyi-sembunyi?
    137762 Sejarah 2014/09/07
    Rasulullah melakukan dakwah diam-diam dan sembunyi-sembunyi hanya kepada kerabat, keluarga dan beberapa orang-orang pilihan dari kalangan sahabat. Adapun terkait dengan alasan mengapa melakukan dakwah secara sembunyi-sembunyi pada tiga tahun pertama dakwahnya, tidak disebutkan analisa tajam dan terang pada literatur-literatur standar sejarah dan riwayat. Namun apa yang segera ...
  • Kira-kira berapa usia Nabi Khidir hingga saat ini?
    132609 Sejarah Para Pembesar 2011/09/21
    Perlu ditandaskan di sini bahwa dalam al-Qur’an tidak disebutkan secara tegas nama Nabi Khidir melainkan dengan redaksi, “Seorang hamba diantara hamba-hamba Kami yang telah Kami berikan kepadanya rahmat dari sisi Kami, dan yang telah Kami ajarkan kepadanya ilmu dari sisi Kami.” (Qs. Al-Kahfi [18]:65) Ayat ini menjelaskan ...